Lumajang – PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Jember terus memperkuat budaya Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) melalui inspeksi rutin. Kegiatan yang digelar pada Minggu (25/2) ini dipimpin langsung oleh Manajer UP3 Jember, Alimuddin, guna memastikan penerapan K3 sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP).
Inspeksi ini diikuti oleh Manajer UP3 (MUP3), Manajer Unit Layanan Pelanggan (MULP) Tempeh, Tim Leader K3L UP3, dan ULP Tempeh. Dalam kegiatan tersebut, tim mengidentifikasi potensi bahaya di dua lokasi pekerjaan rabas pohon, yang merupakan salah satu tugas berisiko tinggi di lingkungan PLN.
“Inspeksi K3 ini adalah bentuk komitmen kami untuk menjaga keselamatan dan kesehatan para pekerja. Kami ingin memastikan setiap pekerjaan dilakukan sesuai SOP dan risiko bahaya dapat diminimalkan,” ujar Alimuddin.
Selain memverifikasi kepatuhan terhadap prosedur keselamatan, inspeksi rutin ini juga menjadi ajang pembinaan dan motivasi bagi pekerja agar terus meningkatkan kesadaran akan pentingnya K3.
Alimuddin menambahkan bahwa kehadiran pimpinan dalam kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat semangat pekerja dalam menerapkan budaya keselamatan di lingkungan UP3 Jember.
Hasil inspeksi menunjukkan bahwa seluruh pekerja telah menjalankan tugas sesuai prosedur yang berlaku.
“Kami mengapresiasi kinerja para pekerja yang telah menerapkan SOP dengan baik. Pembinaan dan pengawasan akan terus dilakukan agar budaya K3 semakin meningkat,” tambahnya.
Inspeksi K3 rutin ini merupakan bagian dari upaya PLN UP3 Jember dalam menciptakan lingkungan kerja yang lebih aman dan sehat. Dengan penerapan budaya K3 yang kuat, diharapkan angka kecelakaan kerja dapat ditekan dan produktivitas kerja meningkat.